Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Home
    • Biography
    • Photo
    • Books CH
    • Video
    • Around The World
    Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest Vimeo
    Chappy HakimChappy Hakim
    Subscribe
    Chappy HakimChappy Hakim
    Home»Article»Dunia Yang Tengah Berubah
    Article

    Dunia Yang Tengah Berubah

    Chappy HakimBy Chappy Hakim05/14/2020Updated:05/15/2020No Comments3 Mins Read
    Share Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Reddit Telegram Email
    Acara Rutin di Kiroyan Partners
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email

              Hari ini adalah  Hari Jumat tanggal 15 Mei 2020, tepat di pertengahan bulan.     Dalam keadaan normal Pusat Studi Air Power Indonesia PSAPI yang berdiri sejak Januari 2019 sudah menyelenggarakan Pertemuan Bulanan (PB) yang biasa dilaksanakan pada minggu pertama atau minggu kedua setiap bulan.   Namun dengan berkembangnya wabah virus corona Covid 19, maka sudah sejak bulan Maret yang lalu PSAPI tidak dapat menyelenggarakan PB tersebut.

    PSAPI Bahas FIR dan Penerbangan di Papua - Corat-Coret

              Begitu pula pada bulan April, terlebih setelah dicanangkannya pola PSBB – Pembatasan Sosial Berskala Besar, maka menjadi tidak mungkin PSAPI dapat menyelenggarakan PB.  Dengan demikian maka dapat dipastikan, realitanya PB yang menjadi acara rutin bulanan  menjadi tidak mudah diselenggarakan sesuai rencana.   Tidak dapat diramalkan pula sampai berapa lama hal ini akan berlangsung.

    Coba Melangkah untuk Dongkrak Kekuatan Udara Indonesia

              Dinamika pembahasan masalah kedirgantaraan tidak terhenti sepenuhnya, karena di WAG PSAPI tetap berlangsung diskusi yang hangat dan bersahabat.   Pembahasan terutama mengenai industri penerbangan yang sangat terkena dampak Covid 19 di seluruh dunia.  

    Progres Indonesia dalam Merebut FIR dari Singapura | Nasional

    Maskapai Penerbangan, Pabrik Pesawat Terbang dan seluruh kegiatan yang berkait erat dengan transportasi udara dapat dikatakan tengah berada dalam sebuah lorong yang mengantarkannya menuju lumpuh total.   Sungguh sebuah tragedi yang sangat menyedihkan dan merupakan petaka terparah sepanjang sejarah dunia penerbangan.

    Pertemuan PSAPI ke 11 – Heru Legowo Notes

              Dalam menghadapi situasi sulit ini , sebenarnya sudah ada jalan keluar bagi kegiatan seminar , rapat, diskusi dan sejenisnya yang dilakukan secara “on-line”.   Program Zoom dan Google Meeting, antara lain telah berkembang cukup pesat dalam 2 bulan belakangan ini.   Para peserta PSAPI juga telah banyak yang mengusulkan penyelenggaraan PB secara virtual.  

    Pusat Studi Air Power Indonesia, Wadahnya Para Pecinta Dirgantara

    Akan tetapi, karena masih banyak kontroversi tentang faktor security dari format yang akan digunakan  dengan aman, kini tengah dikaji tentang mana yang akan dipilih untuk digunakan, apakah Zoom atau Google bagi penyelenggaraan PB.

    Mengelaborasi Pemikiran untuk Menguatkan Kekuatan Udara Nasional

              Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada keputusan atau kesepakatan bersama bagi penyelenggaraan PB dari PSAPI ini agar kegiatan rutin pembahasan tentang masalah-masalah kedirgantaraan dapat tetap berlanjut.   Beruntung, kegiatan tulis menulis dalam kajian strategis mengenai Air and Space tidak terhenti sama sekali.   Masih ada beberapa tulisan yang muncul di tengah-tengah bergolaknya Covid 19 belakangan ini.   Mudah-mudahan kompilasi tulisan PSAPI dalam periode 3 bulanan , akan dapat tetap dikerjakan.

    Pertemuan Pusat Studi Air Power Indonesia Juli 2019 – APCI

              Kini,  kita berada dalam dunia  yang  tengah berubah………...”Marilah kita berdoa bersama , semoga hingar bingar Covid 19 ini dapat cepat diatasi dan segera berlalu sehingga PB PSAPI akan dapat pula bergulir seperti sediakala. Amin.”

     

    Jakarta 15 Mei 2020

    Chappy Hakim

    Pusat Studi Air Power Indonesia.

             

    Share. Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
    Previous ArticlePenerbangan Nasional di tengah Gelombang Covid 19
    Next Article Work From Home – Zoom Meeting tentang Penerbangan dan Eskalasi Ketegangan di South China Sea
    Chappy Hakim

    Related Posts

    Article

    Mengapa Dunia Masih Memilih Demokrasi, Meski Tahu Risikonya?

    05/05/2025
    Article

    UFO: Misteri Yang Masih Menarik

    05/05/2025
    Article

    Hickam Air Force Base: Jejak Strategis Amerika di Pasifik Barat

    05/05/2025
    Add A Comment
    Leave A Reply

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

    Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
    © 2025 Dunia Penerbangan Chappy Hakim. All Rights Reserved. Dev sg.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.